Hal – Hal yang Wajib Diketahui dari Asuransi Motor Syariah
Jika bank banyak memberikan layanan berbasis syariah, maka jasa asuransipun belakangan ini mengusung tema yang sama yaitu asuransi syariah. Perusahaan asuransi memang memiliki banyak pilihan program dalam sistem mereka yang menyesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan pelanggan. Asuransi berbasis syariah rupanya banyak diminati oleh masyarakat saat ini. Konsep syariah yang diambil digunakan untuk menjelaskan bahwa dalam asuransi tersebut diberlakukan suatu sistem yang mana peranan perusahaan asuransi hanya sebagai pengelola operasional dana atau investasi yang disetorkan oleh pelanggan.
Asuransi juga memiliki banyak jenis mulai dari asuransi jiwa, pendidikan sampai asuransi terhadap harta benda yang kita miliki. Alat transportasi yang kita milikipun harus memiliki asuransi karena berhubungan dengan keamanan dan kenyamanan kita sebagai pengendara. Jangan hanya berpikir bahwa mobil saja yang membutuhkan asuransi, motorpun juga perlu asuransi. Sebagaimana yang telah kita ketahui bahwa kebanyakan penduduk Indonesia lebih memilih menggunakan sepeda motor daripada mobil karena kondisi jalanan yang macet atau juga banyak jalan di negara kita yang masih kurang baik, kecil dan berliku.
Asuransi motor Adira merupakan pilihan asuransi yang tepat jika Anda ingin memiliki asuransi motor syariah. Asuransi untuk motor jenis ini adalah produk yang dihasilkan oleh PT Asuransi Adira Dinamika yang didirikan pada tahun 1997 yang pada awalnya bernama Asuransi Kerugian Nexus. Perusahaan asuransi ini terdaftar di AAUI dan OJK pada tanggal 8 September 1997. Asuransi Adira adalah salah satu perusahaan asuransi di Indonesia yang telah lama malang melintang di industri asuransi sehingga kualitas pelayanannya sudah tidak diragukan lagi. Apalagi setelah mengeluarkan produk asuransi baru dengan sistem syariah.
Pengalaman asuransi motor syariah di Adira membawa mereka mendapatkan berbagai macam penghargaan di bidang ekonomi. Hal ini menjadikan asuransi motor Adira semakin banyak diminati masyarakat. Beberapa penghargaan yang diterima oleh unit syariah di perusahaan ini adalah penghargaan dari Karim Award sebagai The Best in Risk Management Islamic General Insurance Sharia Unit dan The Best Sharia Unit Islamic General Insurance 2017. Selain itu, di tahun 2018 mendapatkan penghargaan dari Warta Ekonomi berupa Indonesia Sharia Finance Award 2018 dan masih banyak penghargaan lain di tahun – tahun sebelumnya.
Sistem asuransi motor syariah yang ditawarkan di perusahaan asuransi motor sangat menarik. Anda dapat menerapkan sistem bagi hasil jika tidak pernah melakukan klaim selama masa perlindungan. Nominal yang dihasilkan bergantung dari surplus dana tabarru yang menganut prinsip syariat agama yang berlaku. Asuransi jenis ini menanggung semua merk kendaraan roda dua seperti asuransi motor honda dan asuransi motor yamaha. Jaminan asuransipun sama yaitu memberikan ganti rugi apabila motor hilang atau rusak jika total damage mencapai 75%. Dengan menjamurnya kasus pencurian kendaraan bermotor, maka memberikan asuransi kepada motor adalah keputusan yang bijak.
Asuransi motor syariah yang ada di Adira ada bermacam – macam paket. Anda dapat memilih paket yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda. Terdapat empat macam paket yang diusung dalam konsep asuransi syariah ini, paket lengkap, paket standar, paket khusus untuk motor dengan harga diatas 50 juta dan paket khusus untuk motor dengan kapasitas mesin diatas 250cc. Fasilitas utama yang ditawarkan adalah asuransi TLO motor yang merupakan asuransi yang menanggung kehilangan dan kerusakan sekurang – kurangnya 75%. Keempat paket yang ditawarkan memiliki jenis asuransi ini. Untuk paket khusus motor diatas 250cc, ada tambahan berupa asuransi all risk yang mengganti rugi semua jenis kerusakan baik yang besar manapun yang kecil sekalipun.
Jaminan yang diberikan untuk asuransi motor syariah adalah penggantian terhadap kerugian total. Kemudian jaminan kecelakaan juga diberikan bagi pengemudi jika mengalami kematian atau cacat. Jaminan ini dikenal dengan istilah PA (Personal Accident). Selain itu, ada juga layanan berupa biaya pengobatan. Penggantian biaya pengobatan dilakukan dengan cara reimbursement. Biaya ini diberikan pada pengendara yang mengalami kecelakaan yang membutuh penyembuhan dengan obat – obatan. Pengendara dapat menerima maksimal 10% dari harga pertanggungan selama periode asuransi.