Fantastis! Ini NFT Termahal di Dunia Harganya Tembus 1 Triliun
Saat ini banyak pihak mulai melirik NFT setelah viral Ghozali Everyday yang menjual aset digital foto selfienya dengan harga miliaran. Bahkan lebih dari itu, ternyata ada aset NFT termahal di dunia yang harganya mencapai Rp 1,3 triliun lho!
Bagi kalangan awam mungkin merasa tidak masuk akal, namun di dunia NFT harga tersebut sudah tidak asing lagi bahkan wajar terjadi, hal ini tidak lepas dari nilai seni dan karya itu sendiri sehingga aset digital ini harganya tinggi.
Nah, sebelum membahas aset digital NFT termahal di dunia yang harganya bisa tembus miliaran bahkan ada yang pernah menyentuh lebih dari 1 triliun. Yuk, ketahui terlebih dahulu tentang NFT dibawah ini!
Sekilas Tentang NFT
NFT atau Non-Fungible Token adalah aset digital yang dimiliki oleh seseorang berupa barang atau karya seni seperti musik, video, game dan foto unik yang bisa dijual dengan harga bervariasi sesuai dengan nilai barang tersebut.
NFT bisa menjadi sarana atau wadah bagi para seniman hingga kreator untuk investasi, hasil karya yang dibuat bisa diperjual belikan dengan imbalan yang besar bagi siapa saja yang bersedia membayar aset digital NFT tersebut.
Bahkan NFT bernilai tinggi dan memiliki histori yang menarik dan unik bisa menjadi aset digital yang menjanjikan di masa depan, harganya pun bisa tembus puluhan juta dollar lho! Tertarik mencobanya?
NFT Termahal di Dunia
Berikut beberapa NFT termahal di dunia yang harganya bisa mencapai miliaran bahkan tembus 1 triliun yang bisa jadi referensi dan inspirasi. Penasaran kan? Yuk, langsung saja simak informasi selengkapnya di bawah ini!
1. The Merge
The Merge merupakan NFT yang pernah dijual dengan bandrol harga mencapai 91,8 juta USD atau setara Rp 1,3 triliun, hal ini tidak lepas dari keunikan karya seninya yang dibuat oleh seniman digital Pak yang terkenal jawara di dunia NFT.
2. Everydays: the First 5000 Days
NFT termahal kedua setelah The Merge adalah Everydays: the First 5000 Days oleh Beeple hasil karya Mike Winkelmann, NFT ini dijual seharga 69,3 juta USD atau setara Rp 991 miliar kepada Vignesh Sundaresan yang dikenal MetaKovan.
Baca juga : Bahan Tas Suede, Karakteristik, Jenis-jenis & Kelebihannya
3. Human One by Beeple
Adapun karya Beeple lainnya adalah Human One, NFT ini berupa karya potret bergerak seorang astronot yang sedang berjalan. Adapun harga NFT Human One mencapai 28,9 juta USD atau setara dengan Rp 413 miliar.
4. CryptoPunk #7523
Karya seni unik berupa alien punk yang cukup langka ini jadi koleksi termahal NFT, harganya tembus 11,75 juta USD atau setara Rp 168 miliar. NFT unik dengan nilai seni tinggi ini dibuat oleh John W Atkinson dan Matt Hall dari Larva Labs.
5. CryptoPunk #3100
NFT termahal selanjutnya merupakan karya seni yang masih termasuk keluarga CryptoPunk, berupa alien punk dengan ikat kepala berwarna biru putih, NFT ini pernah terjual dengan harga 7,8 juta USD atau setara dengan Rp 109 miliar.
Di Indonesia sendiri, NFT karya Ghozali Everydays berupa foto selfienya sejak tahun 2017 hingga 2021 bisa terjual dengan harga mencapai Rp 1,7 miliar. Foto selfie sebanyak 933 miliknya habis terjual dalam waktu 3 hari saja.
Dengan mengetahui informasi NFT termahal di dunia yang harganya bisa mencapai milyaran bahkan ada yang tembus lebih dari 1 triliun, semoga bisa menjadi motivasi membuat karya seni bernilai tinggi jadi aset digital NFT masa depan.