Cara Membedakan Tas Gosh Asli dan Palsu, Jangan Salah Memilih!

Apakah anda seorang penggemar tas asal Italia, seperti Gosh? Jika iya, anda perlu mengetahui cara membedakan tas Gosh asli dan palsu agar tidak salah memilih .

Hal ini juga akan meminimalisir atau bahkan menghindari anda dari kerugian. Karena telah mengeluarkan banyak uang, tapi malah mendapat barang palsu adalah sebuah kerugian.

Apalagi saat ini tas Gosh memiliki banyak peminat, mulai dari kaum milenial hingga ibu-ibu sosialita. Sehingga hal itu menyebabkan banyak oknum tidak bertanggung jawab yang memalsukan tas tersebut.

Alasan utamanya tentu adalah untuk bisa mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Mereka rela berbuat curang dan merugikan konsumen untuk mendapatkan hasil dari yang seharusnya.

Cara Membedakan Tas Gosh Asli dan Palsu

Tas Gosh asli tentu akan jauh lebih tahan lama dan berkualitas dari tas Gosh yang palsu, sehingga akan menguntungkan anda. Tas Gosh palsu saat ini bisa sangat mirip dengan yang asli, sehingga sangat membutuhkan ketelitian anda.

Anda bisa memperhatikan dari berbagai segi untuk dapat membedakan keduanya. Untuk lebih jelasnya, anda bisa simak beberapa cara membedakannya berikut ini.

Harga Tas

Sebelum masuk ke produknya sendiri, sebelumnya anda bisa melihat harga tas yang penjual tawarkan tersebut. Tas merek terkenal seperti ini pasti akan memiliki harga yang tinggi.

Sebelum anda melakukan pembelian pada toko yang tidak resmi, anda bisa melihat dulu harga melalui web resmi Gosh. Apabila ada yang menjual tas dengan harga 30 persen lebih murah dari web resmi, anda bisa meragukan keasliannya.

Jadi, cara membedakan tas Gosh asli dan palsu, yakni jangan pernah tergiur dengan harga yang terlalu murah. Tas Gosh asli dengan bahan atau material terbaik dan berkualitas, tentu akan memiliki harga yang tinggi pula.

Lihat Detail pada Resleting

Mulai dari luar anda bisa melihat hal-hal kecil seperti detail pada resleting. Untuk tas Gosh asli pasti memiliki resleting atau zipper yang bersih dan mengkilap.

Beda halnya dengan tas Gosh palsu, pasti warna resletingnya pudar dan tidak mengkilap. Bahkan kemungkinan setiap pergantian musim, brand membuat perubahan bentuk atau model resleting, sehingga anda perlu mencari informasi tentang perubahan tersebut.

Perhatikan Struktur Tas

Tas Gosh yang asli pasti akan lebih kokoh. Walaupun keduanya terbuat dari bahan yang sama entah kanvas, kain, atau parasut, strukturnya pasti akan terlihat berbeda.

Pola jahitannya biasanya akan menggunakan pola double stitch dengan benang dua rangkap dan sebanyak dua kaki. Cara membedakan tas Gosh asli dan palsu yakni dengan melihat jahitan, pasti akan sempurna dan tidak longgar..

Tas asli pasti akan melewati prosedur yang berorientasi, sehingga pasti tidak akan ada kesalahan semacam itu. Jadi, jika ada jahitan cacat dengan alasan kesalahan mesin, anda tidak boleh percaya.

Perhatikan Dust Bag

Biasanya tas Gosh asli akan lengkap dengan dust bag atau tas pembungkus. Selain itu, tekstur dari dust bag tersebut pasti halus dan memiliki bentuk yang simetris.

Tak hanya itu, ukurannya pasti akan jauh lebih besar dari tasnya sendiri. Jadi apabila anda menemukan tas Gosh dengan dustbag yang berukuran sama dengan tasnya, sebaiknya anda tidak membeli tas tersebut.

Bahan atau Material

Tentu tas Gosh asli akan menggunakan bahan atau material terbaik dan berkualitas. Tas asli pasti akan memiliki tekstur bahan yang sama sekali tidak kasar. Cara membedakan tas Gosh asli dan palsu dengan meraba permukaannya, pasti tidak akan terasa lengket atau berminyak.

Tak hanya itu saja, tas dengan bahan kulit akan memiliki tekstur lembut dn fleksibel. Jika anda mendapatkan tas yang kasar dan berminyak, itu adalah tanda bahaya.

Nomor Seri

Cara ini juga sangat penting untuk menentukan keaslian tas Gosh ini. Tas Gosh asli pasti akan memiliki label dengan nomor seri yang terpasang secara khusus sehingga sulit untuk anda lepas.

Sementara tas palsu pemasangan label tersebut hanya akan asal tempel saja. Biasanya bentuknya hanya berupa sticker, sehingga akan mudah untuk anda hapus atau kelupas.

Itulah beberapa cara membedakan tas Gosh asli dan palsu dengan benar. Sebenarnya untuk menghindari pemalsuan, akan lebih baik jika anda membeli melalui toko atau web resminya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *